BERBAKTI PADA ORANG TUA

Lupakan kesalahan orangtuamu, berbaktilah…

Demi Allah tidak ada yang lebih ikhlas mendoakan kita kecuali orang tua kita,

Seburuk apapun ia, demi anak, nyawa pun siap menjadi taruhan nya.

Sebanyak apapun yang telah kita berikan kepada orang tua, tidak ada artinya dibandingkan besarnya jasa-jasanya.

Kelak ketika kita menjadi orang tua, kita akan mengerti betapa besarnya cinta kita kepada anak melebihi cinta kita kepada diri kita sendiri.

Kebelakangi ego ingin membalas keburukan orang tua dengan keburukan juga. Belajarlah dari Nabi Ibrahim, baktinya kepada ayahnya telah sampai titik klimaks. Ayahnya memusuhi Ibrahim, menolak dakwah Tauhid yg Allah bawakan melalui Ibrahim, ia tidak bangga dengan status anaknya yang Allah angkat menjadi nabi, ayahnya justru murka dan mengancam ingin mencelakai nya.

Namun lihatlah Ibrahim, ia tetap mendakwahi ayahnya dengan lemah lembut, penuh kesantunan, penuh penghormatan dan ia tetap sabar dengan perilaku buruk ayahnya tapi Allah ganti sikap luhurnya dengan anak yang juga seorang nabi, Ismail. Anak yang sholeh yang sangat taat kepada Allah juga orang tuanya.

Maafkanlah, berdamailah, muhasabahlah…ketika mereka sudah tiada, maka gugurlah pula satu pintu surga kita. Semoga Allah jadikan kita anak yg sholeh dan cucu juga keturunan yg sholeh, Aamiin
Read more >>

UJIAN HIDUP

Ujian hidup memang begitu sulit, begitu keras dan begitu menyakitkan, Kamu tidak bisa menolak, kamu tidak punya pilihan selain menjalaninya dan menyelesaikannya

Tetapi kamu harus selalu ingat bahwa Allah itu maha segalanya, Allah itu maha besar, Allah itu maha sempurna dalam menetapkan segala sesuatunya

Oleh karenanya, jika masalahmu membuatmu meringkih maka jadikanlah Allah sebagai alasanmu tersenyum dan tetap kuat. Datanglah kepada-Nya agar masalah yg datang kepadamu tidak membuatmu sulit menjalaninya, dan tidak membuatmu merasa berat lagi

Ketahuilah, jika mudah bagi Allah mengubah siang menjadi malam, menciptakan langit dan bumi, maka pastinya mudah bagi Allah menjadikan mudah urusanmu
Sungguh masalahmu itu datangnya dari Allah, maka jangan pernah sungkan-sungkan untuk datang kepada-Nya meminta pertolongan dalam setiap masalah yang kamu hadapi

Jika pundakmu terasa begitu berat memikul beban hidup ini, Maka bersujudlah mungkin itu tidak menghapuskan bebanmu, tapi Allah pasti akan mengokohkan pundakmu agar tetap kuat

Karena kesulitanmu datangnya dari Allah, maka jangan pernah lupa untuk datang kepada Allah meminta ketenangan, meminta agar kesulitan yg memberatkanmu menjadi ringan

Lantas seperti apapun masalah yg kini membelutmu jangan pernah kamu jadikan alasan untuk merapuh menjalani kehidupan, karena bagaimanapun masalah itu hanya sementara

Allah itu maha baik dan maha sempurna dalam memberi pertolongan, sebab itulah mengapa meski sangat berat ujian hidupmu jangan pernah kamu merasa sendirian, karena Allah tidak akan pernah meninggalkanmu.
Read more >>

WANITA

Wanita itu mampu bertahan didalam kelamnya kehidupan,
Padahal sebenarnya ia menangis.

Wanita itu dapat menyembunyikan kesedihannya apabila berada diantara orang-orang terdekatnya,
Padahal ia begitu sangat membutuhkan sebuah kebahagiaan datang padanya.

Wanita itu selalu tampil dengan senyum dan tawanya,
Padahal ia ingin berteriak sekencang-kencanganya.

Ia memang pantas untuk di sebut wanita tangguh
Ia yang selalu tampak tegar.
Meski sulitnya kehidupan selalu datang menerpanya.

Ia yang tak pernah berhenti berjalan dan bergerak,
Walau harus terluka oleh ribuan duri yang tajam.
Ia pun tidak pernah kelihatan sedih atau merintih,
Karena ia yakin bahwa Allah akan selalu ada untuk-Nya.
Read more >>

BERSABAR DAN ISTIQOMAH

Jika manusia mengecewakanmu,
jangan berduka kerana Allah selalu menunaikan harapanmu. .

Jika manusia menzalimimu,
jangan berduka kerana Allah selalu berlaku adil terhadapmu. .

Jika manusia melukaimu,
jangan berduka kerana Allah selalu menitipkan penyembuh buatmu. .

Jika manusia menyayangimu,
Jika manusia mencintaimu,

Ketahuilah
terkumpulnya cinta dan sayang seluruh manusia di bumi ini tak akan pernah MENANDINGI CINTA DAN SAYANG ALLAH terhadapmu.
Read more >>

PENYAKIT BARU DALAM BERHIJRAH

Penyakit baru dalam berhijrah

Pernahkah engkau merasa risih melihat akhwat berkerudung tapi masih memakai jeans dan kaos yang hanya membalut aurat bukan menutupi?

Lalu terceletuklah dalam hati, "Percuma berjilbab, kalau pakaiannya masih ketat"

Pernahkah engkau merasa sebal ketika ada seseorang yang bertanya perihal agama yang menurutmu jawabannya itu mudah

Seketika engkau membatin, "Emang dulu pas sekolah nggak diajarin?" .
Hati-hati dengan penyakit 'newbies' dalam hijrah

Baru mengenal sunnah sudah merasa lebih baik dari orang lain

Ilmu agama belum seberapa sudah merasa lebih pintar dari orang lain.

Allaah azza wa jalla memberikan kita hidayah, bukan untuk menjadikan kita lebih mulia dari yang lainnya

Bukan juga untuk menjadikan bahwa kita lebih diridhai dari yang lainnya.

Ingat, amalan itu tidak dinilai dari awalannya, tapi bagaimana pengakhirannya

Hari ini engkau boleh jadi bergelimang hidayah, namun tidak ada yang tahu jika suatu saat Allah mencabutnya. .
Na'udzubillah..


Read more >>

TIDAK ADA WANITA YG SEMPURNA

TIDAK ADA WANITA YANG SEMPURNA

Kalau Kamu memilih bersama wanita y9 bekerja, kami perlu menerima dia tidak bisa di rumah membersihkan rumah.

Kalau Kamu memilih bersama ibu rumah tangga y9 menjaga dan merawat rumah, Kamu perlu menerima kalau dia tidak menghasilkan uang.

Kalau Kamu memilih bersama wanita penurut, Kamu harus menerima kalau dia bergantung pada kamu dan tidak mandiri.

Kalau Kamu memilih bersama wanita Pemberani Kamu harus menerima kalau dia keras kepala dan punya pemikiran sendiri.

Kalau Kamu memilih bersama wanita cantik, kamu harus menerima kalau pengeluarannya juga banyak.

Kalau kamu memilih bersama wanita hebat, kamu juga harus menerima kalau dia itu keras dan tak terkalahkan.

Tak ada wanita y9 sempurna, itu hanya ada dalam MIMPIMU saja.
Jangan sering mengeluh kalau istri Kamu suka menghamburkan uang, atau mengeluh kalau istri orang lain pandai mengirit uang.

Apa memelihara ANGSA dan BEBEK itu modalnya sama?

Lelaki jaman sekarang itu, semuanya berharap wanita lemah lembut, perhatian dan CANTIK, punya BADAN bagus, MANDIRI dan bisa mencari UANG, selain itu juga menjaga RUMAH tangga, hormat pada orang TUA, baik hati pada anggota KELUARGAMU.

Tapi coba, kau tanyakan, kalau keinginanmu sebegitu banyak, apa kelebihanmu?

Apa KAMU tinggi dan TAMPAN?
Atau kamu punya tabungan tak terbatas Jumlahnya?

Atau Kamu juga orang y9 Lemah lembut, Perhatian, Setia dan Menyayangi istri?

Kalo kamu tidak punya semua itu, jangan menuntut isteri mu menjadi apa y9 kamu mau

Sapa dan peluk isteri Kamu sekarang …😂😂😂(Segera Tlp,Vc klo Jauh😍😍😍)
Berterima kasihlah.....

CATATAN :
Isteri itu baik buruknya tergantung suami!
CANTIK, bila si suami memberikan hak berhias……
AKHLAK BAIK, bila si suami mengajarkan budi pekerti
PINTAR, bila si suami mengajarkan ilmu yang baik
SHOLEHA, bila si suami membimbing ke agama yang baik....


Read more >>

Tertunduk Malu

Aku dengar,
Mereka berkata. "Ah, pakai jilbab besar tapi masih pacaran, pakai jilbab besar tapi masih buat kemaksiatan"

Aku menunduk ke bawah,
Sambil memandang kain jilbab besar yang tersarung di kepala ku.
Hatiku terluka.
Sangat-sangat terluka.

Wahai bidadari,
Kemana hilangnya akhlak kita yang terpuji?
Mana mungkin,
Mereka (orang bukan islam atau yang tidak faham akan islam) datang mendekat,
Seandainya akhlak kita terlihat jijik berkulat.

Bidadari,
Maafkan aku andai ini menyakiti hatimu.
Tidakkah kita terfikir,
Bahwa kita ini yang teristemewa?
Apa kita tidak merasa sedikit pun rasa istimewa,
Lantaran masih diberi peluang untuk pegang syariatnya ? .

Jadi,
Mengapa kita bilang kita cinta akan Nabi Muhammad SAW,
Tapi kita tidak sedikitpun merasa cinta untuk mempunyai akhlak yang terpuji seperti baginda?

Apakah kita ini seorang penipu besar?
Karna mendustai hati kita sendiri.
Hati kita inginkan kebaikan,
Tapi kita biarkan hati kita dalam larutan dosa.
Kita sengaja.
membiarkan diri kita jadi fitnah atas agama.
Kita merasa kita tidak sanggup ingin bertanggung jawab,
Seiring dengan transformasi imej kita.
Kita rasa kita tak layak,
Kita bilang kita ini imperfect,
Sedangkan dalam jiwa kita menyadari bahwa kita suka akan lezatnya dosa.

Bidadari sayang.
Seringkali aku mendengar,
Lelaki-lelaki tertawa mempermainkan diri kita.
Mereka seenaknya meng-gelarkan kita 'murah',
Lantaran karna kita tidak menjaga kehormatan.
Kehormatan itu yang dimana bukan terletak sepenuhnya pada pakaian kita,
Tapi pada akhlak kita,
Dan cara kita membatasi diri kita daripada melakukan kemungkaran dosa.
Bukan salah mereka 100% jika mereka bercerita mempermainkan kita .
tak perlu menahan sakit di hati wahai bidadari,
Ketika kita membaca tulisan ini.
Sebaiknya lepaskan amarah kita,
Biarkan air mata kita jatuh ke pipi.
Mencuci dosa-dosa yang menghantui.

Kita kuat wahai bidadari,
Untuk membina benteng keimanan yang tinggi.
Untuk melawan hawa nafsu yang merajai.
Untuk menangkis godaan syaitan setiap hari.

Wahai bidadari,
Jadikan akhlak kita terpuji, ya? 
Karna kita bidadari yang tangguh dan kuat hatinya,
Untuk menjadi bidadari yang sebenar-benarnya bidadari.


Read more >>