JANGAN PUTUS HARAPAN DAN MEREMEHKAN DOSA

 

Sebahagian orang berputus asa tatkala telah terjerumus kedalam kubangan dosa-dosa besar. Ia menganggap tidak ada lagi peluang untuk meraih ampunan Rabb-nya, akhirnya Ia pun terus mereguk "lezat"nya dosa-dosa tersebut.

Padahal kalau ia bertaubat dengan jujur, niscaya ia akan mendapati Rabb-nya adalah Al-Ghafuur, yang mengampuni dan memaafkan seluruh dosa tanpa kecuali.

Disisi lain, adapula orang yang "Rojaa' "(pengharapannya) sangat tinggi.

Larut dalam kesalahan & dosa dengan dalih "hanya dosa kecil"

Padahal tidak ada dosa kecil jika dilakukan terus-menerus.

Bukankah gunung yang besar nan kokoh menjulang "dibangun" dengan ribuan batu-batu kecil ?

Jangan sampai kita tertipu dengan kecilnya dosa, kemudian lupa akan dahsyatnya Azab Allah.


0 komentar:

Posting Komentar